Polisi  Datangi TKP Bencana Tanah Longsor di Wilayah Kadupugur

    Polisi  Datangi TKP Bencana Tanah Longsor di Wilayah Kadupugur

    Kabid Humas Polda Jabar Kombes Pol. Hendra Rochmawan S.I.K., M.H mengatakan bahwa Personel Polsek Cikoneng Polres Ciamis Polda Jabar mendatangi lokasi bencana alam tanah longsor di wilayah Desa Gunungcupu. Bencana alam tanah longsor ini tepatnya terjadi di wilayah Dusun Kadupugur RT.035 RW.017, Desa Gunungcupu, Kecamatan Sindangkasih, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, Minggu (2/11/2025)

    Mengetahui peristiwa itu, anggota Bhabinkamtibmas dan Piket Polsek Cikoneng Polres Ciamis Polda Jabar bergegas mendatangi lokasi bencana. Saat itu, anggota hadir bersama anggota Babinsa Desa Gunungcupu serta masyarakat Desa Gunungcupu.

    Kapolres Ciamis Polda Jabar AKBP H. Hidayatullah, SH., S.I.K.,   mengatakan, mendapat informasi bahwa telah terjadi tanah longsor, personel kami diterjunkan untuk mengecek lokasi. Anggota hadir untuk melakukan pendataan dan membantu bersama warga membersihkan material tanah longsor.

    Bencana alam ini terjadi akibat intensitas turun hujan sehingga tebing setinggi 10 meter longsor. Akibatnya, material tanah longsor itu menghantam rumah warga dan mengancam bangunan diatas dan bawah rumah warga disekitar TKP.

    "Diduga akibat curah hujan yang tinggi disertai angin disekitar lokasi kejadian sehingga mengakibatkan tebing yang berada setinggi 10 meter longsor menghantam bangunan rumah warga. Beruntung tidak ada korban jiwa, namun dua penghuni rumah harus mengungsi ketempat lebih aman guna mencegah bencana alam tanah longsor susulan, " katanya.

    "Evakuasi material longsor masih terus dilakukan  mengingat material yang cukup banyak menimpa rumah warga. Untuk kerugian materiil masih terus didata dan dalam taksiran, " katanya.

    Masyarakat diimbau untuk selalu waspada terhadap bencana alam tanah longsor. Terutama masyarakat yang berada di daerah pegunungan apabila hujan deras yang tak henti-henti bisa melakukan evakuasi dini ketempat lebih aman guna mencegah timbulnya korban jiwa.

    Bandung, 2 November 2025

    Dikeluarkan oleh Bid Humas Polda Jabar

    Ciamis

    Ciamis

    Artikel Sebelumnya

    Tingkatkan Kehadiran Humanis, Polwan Polres...

    Artikel Berikutnya

    Mahasiswa NU Dukung Polri Berantas Narkoba,...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Detik- Detik Penggerebekan Senyap Polda Jabar di Penampungan Elang Ilegal
    Cara Polisi Mengendus Penampungan Elang Ilegal
    Personel Polda Jabar Blusukan, Door To Door Salurkan Ribuan Kantong Sembako untuk Penduduk Terdampak Longsor Pasir Langu Kec. Cisarua
    Gus Yaqut Bungkam Soal Status Tersangka Korupsi Kuota Haji
    Menteri Keuangan Respons Pengunduran Diri Dirut BEI: Bentuk Tanggung Jawab

    Ikuti Kami