Polda Jabar Hadirkan Maskot Lantas, Ciptakan Suasana Humanis dan Menghibur di Malam Pergantian Tahun Baru

    Polda Jabar Hadirkan Maskot Lantas, Ciptakan Suasana Humanis dan Menghibur di Malam Pergantian Tahun Baru

    Dalam rangka memberikan rasa aman sekaligus menghadirkan suasana yang humanis dan menghibur bagi masyarakat pada malam pergantian Tahun Baru, Polda Jawa Barat menghadirkan boneka atau maskot lalu lintas (Lantas) di sejumlah titik keramaian di Kota Bandung tepatnya di jln Asia Afrika , Rabu (31/12/2025). 

    Kegiatan ini merupakan bagian dari rangkaian Operasi Lilin Lodaya 2025 yang dilaksanakan untuk memastikan perayaan Tahun Baru berjalan aman, tertib, dan kondusif.

    Kehadiran maskot Lantas tersebut disambut antusias oleh masyarakat, khususnya anak-anak dan keluarga yang merayakan malam pergantian tahun. Maskot ini berinteraksi langsung dengan warga, memberikan hiburan, edukasi keselamatan berlalu lintas, serta menciptakan kedekatan emosional antara Polri dan masyarakat.

    Selain menjadi sarana hiburan, kegiatan ini juga dimanfaatkan untuk menyampaikan imbauan kamtibmas dan keselamatan berlalu lintas secara persuasif, sehingga pesan-pesan keamanan dapat diterima dengan lebih ringan dan menyenangkan oleh masyarakat.

    Kabid Humas Polda Jawa Barat, Kombes Pol. Hendra Rochmawan, S.I.K., M.H., menyampaikan bahwa pendekatan humanis menjadi salah satu strategi Polri dalam pelaksanaan Operasi Lilin Lodaya 2025, khususnya pada momentum malam pergantian tahun.

    “Polda Jabar tidak hanya fokus pada aspek pengamanan, tetapi juga berupaya menghadirkan pelayanan yang humanis dan menghibur. Kehadiran maskot Lantas ini bertujuan untuk memberikan rasa nyaman, menghadirkan kegembiraan, serta mempererat hubungan Polri dengan masyarakat, terutama di momen malam Tahun Baru, ” ujar Kombes Pol. Hendra Rochmawan.

    Ia juga mengimbau kepada seluruh masyarakat agar tetap menjaga ketertiban, mematuhi aturan lalu lintas, serta bersama-sama menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif selama perayaan Tahun Baru.

    Dengan adanya pendekatan humanis melalui maskot Lantas ini, Polda Jabar berharap masyarakat dapat merasakan kehadiran Polri sebagai sahabat masyarakat yang siap melayani, melindungi, dan mengayomi dalam setiap momentum penting, termasuk perayaan pergantian Tahun Baru 2025.

    Bandung, 31 Desember 2025

    Dikeluarkan oleh Bidhumas Polda Jabar

    Ciamis

    Ciamis

    Artikel Sebelumnya

    Polisi Gelar Public Address di Jalan Asia...

    Artikel Berikutnya

    Kolaborasi Polisi Bersama Pemusik Jalanan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Polda Jabar Raih Juara 3 Nasional Produksi Jagung 2025, Targetkan Juara 1 di Tahun 2026
    Warga Korban Longsor Pasirlangu Cisarua Ungkapkan Rasa Syukur dan Terima Kasih Kepada Kapolda Jabar Atas Bantuan Sosial Yang Diberikan
    Detik- Detik Penggerebekan Senyap Polda Jabar di Penampungan Elang Ilegal
    Cara Polisi Mengendus Penampungan Elang Ilegal
    Personel Polda Jabar Blusukan, Door To Door Salurkan Ribuan Kantong Sembako untuk Penduduk Terdampak Longsor Pasir Langu Kec. Cisarua
    Polsek Sukadana Gencarkan Sambang Kamtibmas di Desa Sukadana, Wujud Kehadiran Polri Jaga Keamanan dan Harmoni Warga
    Den K9 SAR Ditpolsatwa Korsabhara Baharkam Polri Siap Perkuat Penanganan Bencana Longsor di Cisarua, Bandung Barat
    Polsek Sukadana Intensifkan Sambang Kamtibmas di Desa Ciparigi, Perkuat Peran Polri Jaga Kondusivitas Wilayah
    Polsek Sukadana Intensifkan Patroli Dialogis Siang Hari, Polri Hadir Cegah Kriminalitas dan Jaga Rasa Aman Warga
    Tim Kesehatan Polda Jabar Percepat Identifikasi Korban Melalui Pos DVI dan Dirikan Pos Pelayanan Kesehatan untuk Pengungsi di Desa Pasir Langu
    Libur Nataru, Polsek Banjarsari Polres Ciamis Patroli dan Awasi Area Obyek Wisata
    Satgas Ops Damai Cartenz-2026 Tinjau Kesiapsiagaan Personel di Pegunungan Bintang
    Pasca Nataru, Polsek Cisaga Polres Ciamis Patroli dan Pengawasan di Area Wisata
    Samapta Polres Ciamis Patroli dan Stasioner di Area Ruko Terminal Ciamis Antisipasi Balapan Liar
    Polsek Cipaku Intensifkan Pengamanan Obyek Wisata, Libur Nataru di Wilayah Cipaku Berjalan Aman dan Kondusif
    Polsek Sukadana Polres Ciamis Apel dan Binluh ke Anggota Saka Bhayangkara Kwaran Sukadana
    Humanis, Pasukan Patroli Roda 4 Polres Ciamis Datangi Obvit SPBU Nagrak
    Polres Ciamis Gelar Sosialisasi Whistle Blower System dan SP4N Lapor untuk Tingkatkan Transparansi dan Akuntabilitas
    Pelatihan Coaching Clinic Safety Riding dan Safety Driving, Dirgakkum Tingkatkan Kompetensi Profesionalisme dan Humanis Anggota PJR
    Polsek Rancah Intensifkan Patroli Dialogis Siang Hari, Wujud Kepedulian Polri dalam Menjaga Keamanan dan Kenyamanan Warga

    Ikuti Kami