Ciamis – Kepolisian Resor Ciamis melalui Polsek Kawali bergerak cepat menangani peristiwa kebakaran rumah warga yang terjadi di Dusun Kiaralawang, Desa Karangpawitan, Kecamatan Kawali, Kabupaten Ciamis. Peristiwa tersebut mendapat respons cepat dari petugas kepolisian sebagai bentuk kehadiran Polri dalam memberikan perlindungan dan pelayanan kepada masyarakat, Sabtu (31/01/2026).
Kejadian kebakaran tersebut terjadi sekitar pukul 05.00 WIB dan menimpa sebuah rumah milik Uju, warga Dusun Kiaralawang RT 01 RW 01 Desa Karangpawitan. Rumah dengan ukuran kurang lebih 6 x 8 meter persegi tersebut mengalami kerusakan akibat dilalap api. Petugas piket Polsek Kawali mendatangi lokasi kejadian sekitar pukul 06.27 WIB untuk melakukan penanganan awal dan pengamanan tempat kejadian perkara.
Berdasarkan keterangan saksi di lokasi, kebakaran pertama kali diketahui saat salah seorang saksi terbangun dan melihat api sudah membesar di bagian atap dapur rumah korban. Saksi kemudian berteriak meminta pertolongan dan memberitahu warga sekitar yang rumahnya berdekatan. Upaya pemadaman awal sempat dilakukan secara manual, namun api sulit dikendalikan sehingga peristiwa tersebut dilaporkan kepada Petugas Pemadam Kebakaran Unit Kawali untuk penanganan lebih lanjut.
Dugaan sementara, kebakaran disebabkan oleh api yang berasal dari tungku pembakaran di bagian dapur rumah korban. Dalam peristiwa tersebut tidak terdapat korban jiwa, namun kerugian materiil diperkirakan mencapai sekitar seratus juta rupiah. Korban diketahui tinggal bersama dua orang anggota keluarganya dan sehari-hari bekerja sebagai buruh serabutan.
Petugas Polsek Kawali yang tiba di lokasi segera melakukan sejumlah langkah penanganan, di antaranya mendatangi dan mengamankan lokasi kejadian, mengumpulkan bahan keterangan, mencatat keterangan saksi-saksi, serta melaporkan kejadian tersebut ke satuan atas. Penanganan di lapangan dilakukan oleh Aiptu Piping dan Bripka Wawan Setiawan selaku petugas piket Polsek Kawali.
Kapolres Ciamis AKBP H. Hidayatullah, S.H., S.I.K., melalui Kapolsek Kawali Polres Ciamis AKP Hj. Iis Yeni Idaningsih, S.H., M.H., menyampaikan bahwa respons cepat kepolisian dalam setiap kejadian bencana maupun musibah di tengah masyarakat merupakan bentuk komitmen Polri dalam memberikan rasa aman dan pelayanan terbaik. Ia juga mengimbau masyarakat agar lebih waspada dalam penggunaan api di rumah, khususnya di area dapur, guna mencegah terjadinya kebakaran.
Masyarakat setempat mengapresiasi kesigapan aparat kepolisian yang cepat hadir di lokasi kejadian. Warga menilai kehadiran Polsek Kawali memberikan rasa aman sekaligus membantu proses penanganan awal sehingga situasi dapat segera terkendali. Warga berharap sinergi antara kepolisian dan masyarakat terus terjalin dengan baik, terutama dalam menghadapi situasi darurat.
Selama proses penanganan kejadian kebakaran berlangsung, situasi di lokasi terpantau aman dan kondusif. Polsek Kawali berkomitmen untuk terus hadir dan responsif dalam setiap kejadian yang terjadi di wilayah hukumnya sebagai wujud pelayanan dan pengabdian kepada masyarakat.
Harkamtibmas, Ciamis, Polda Jabar

Ciamis